Ini Prospek Karir Lulusan Administrasi Perkantoran

JAKARTA – Halo sobat bintang! Sebelum kamu menentukan program studi di perkuliahan, kalian harus melihat prospek karir lulusan dari program studi tersebut supaya nantinya kamu tau harus melangkah ke arah mana. Salah satu program studi yaitu Administrasi Perkantoran di Universitas Bina Sarana Informatika (UBSI) memberikan penjelasan mengenai prospek karir lulusan Administrasi Perkantoran.

Sebagai lembaga pendidikan tinggi terkemuka, Universitas Bina Sarana Informatika (UBSI) selalu memperhatikan perkembangan yang terjadi di masyarakat. Hal itu dilakukan terutama dalam mengembangkan Program Studi (Prodi) agar sesuai dengan kebutuhan dunia kerja atau industri.

Baca juga: Tips Memilih Perguruan Tinggi Swasta yang Tepat

“Salah satu pertimbangan utama UBSI dalam mengembangkan suatu Prodi adalah kebutuhan dunia kerja atau industri terhadap lulusan Prodi tersebut. Hal ini penting agar lulusan Prodi tersebut mempunyai prospek karir yang jelas setelah mereka lulus dari UBSI,” kata Any Wijayanti, Dekan Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Rabu (19/8).

Any menyebutkan, salah satu Prodi unggulan UBSI adalah Prodi Administrasi Perkantoran, Program D3.

“Administrasi Perkantoran adalah Prodi yang akan menjadi bekal dalam mengelola administrasi perkantoran dan bertujuan menghasilkan lulusan berkualitas, berkarakter, serta beretika dalam bidang administrasi perkantoran melalui penguasaan teknlogi informasi,” ujarnya.

Prospek karir lulusan Administrasi Perkantoran

  1. Sekretaris/administrative assistant
  2. General affair
  3. Customer service officer
  4. Office supervisor

Prospek karir lulusan Administrasi Perkantoran UBSI terbuka luas baik di perusahaan BUMN maupun swasta.

5 Mata Kuliah Favorit di Prodi Administrasi Perkantoran

  1. Service Excellence
  2. English Business Correspondence
  3. Multimedia
  4. Speech & Presentation Skills
  5. Etika Profesi & Profesional Kerja

“Semua mata kuliah favorit itu diajarkan di Prodi Adminstrasi Perkantoran UBSI,” paparnya.

Untuk memberikan kesempatan kepara para pemuda yang ingin menempuh pendidikan tinggi, UBSI membuka Penerimaan Mahasiswa Baru (PMB) Gelombang VI, tanggal 6 Agustus 2020 hingga 2 September 2020.

“UBSI mengajak anak-anak muda lulusan SMA/sederajat, ayo mendaftar kuliah di UBSI, selagi masih ada kesempatan. Pilih Prodi favoritmu, dan raihlah peluang kerja yang terbuka luas sebagai alumni UBSI,” kata Any.*

Respon (8)

  1. Ternyata prospek karir lulusan administrasi perkantoran itu jelas mau kemana arahnya,, ga salah pilih jurusan administrasi perkantoran,,😊

  2. Kebetulan saya alumni Administrasi Perkantoran, Alhamdulillah dari ilmu dan pengalaman semasa kuliah saat ini merasakan prospek karir lulusan Administrasi Perkantoran 🤗

  3. Prospeknya bagus banget nih buat buat yg ambil jurusan administrasi perkantoran, gak nyesel deh udh ngambil jurusan administrasi perkantoran 👍

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *