Universitas di Bogor – Hai Sobat Bintang!! Bogor merupakan salah satu kota yang terletak di Provinsi Jawa Barat. Kota ini sering kita kenal dengan julukan kota hujan, karena memiliki curah hujan yang sangat tinggi dibanding dengan kota lainnya. Di balik julukannya sebagai kota hujan, kota Bogor juga menyimpan banyak Perguruan Tinggi atau Universitas yang berkualitas dan sangat direkomendasikan.
Universitas di bogor apa saja yang sangat direkomendasikan bagi Sobat Bintang? Yuk, simak baik-baik universitas di bogor yang sangat direkomendasikan Bintang Sekolah Indonesia ini. Biar kalian tidak salah dalam memilih universitas yang akan kalian masuki.
Baca juga: 5 Universitas di Yogyakarta ini Recommended Banget Buat Kamu!

Universitas di Bogor yang sangat direkomendasikan Bintang Sekolah Indonesia
1. Institut Pertanian Bogor (IPB University)
Universitas di Bogor yang sangat direkomendasikan pertama yakni ada Institut Pertanian Bogor (IPB University). Salah satu kampus favorit di Indonesia ini sudah berdiri sejak 1963 dengan nama Institut Pertanian Bogor (IPB). Di awal tahun 2019, nama terjemahan bahasa Inggris Institut Pertanian Bogor (IPB) yang semula Bogor Agricultural University kini menjadi IPB University.
Kampus Utama IPB University berlamat di Jl. Raya Dramaga, Kampus IPB Dramaga Bogor, Jawa Barat. Saat ini IPB University memiliki 9 fakultas dengan banyak program studi di dalamnya mulai dari Diploma sampai Doktor. Ke sembilan fakultas tersebut yakni:
– Fakultas Pertanian
– Fakultas Kedokteran Hewan
– Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan
– Fakultas Peternakan
– Fakultas Kehutanan
– Fakultas Teknologi Pertanian
– Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam
– Fakultas Ekonomi dan Manajemen
– Fakultas Ekologi Manusia
Tertarik kuliah di IPB University? Untuk informasi lebih lengkapnya, kalian bisa datang ke lokasi kampus yang tertera di atas. Selain itu, bisa juga mengunjungi website resmi dari IPB University yakni https://ipb.ac.id/
2. Universitas Pakuan (UNPAK)
Universitas di Bogor yang sangat direkomendasikan ke dua yakni ada Universitas Pakuan (UNPAK). UNPAK merupakan salah satu universitas swasta yang ada di Kota Bogor. Universitas ini berdiri sejak tahun 1980 di bawah Yayasan Kartika Siliwangi yang saat ini telah berubah nama menjadi Yayasan Pakuan Siliwangi (YPS).
UNPAK berlokasi di Jl. Pakuan, Tegallega. Kecamatan Bogor Tengah, Kota Bogor, Jawa Barat. Saat ini UNPAK memiliki 6 fakultas dengan total kurang lebih 36 program studi. Program studi tersebut mulai dari program vokasi (Diploma) sampai program Doktor. Ke enam fakultas tersebut yakni:
– Fakultas Hukum
– Fakultas Ekonomi
– Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP)
– Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Budaya (FISIB)
– Fakultas Teknik
– Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA)
Tertarik kuliah di UNPAK? Untuk informasi lebih lengkapnya, kalian bisa datang ke lokasi kampus yang tertera di atas. Selain itu, bisa juga mengunjungi website resmi dari UNPAK yakni https://www.unpak.ac.id/.
3. Universitas Djuanda (UNIDA)
Universitas di Bogor yang sangat direkomendasikan ke tiga yakni ada Universitas Djuanda (UNIDA). UNIDA merupakan universitas di Bogor yang berslogan “Universitas Bertauhid”. Universitas ini berdiri sejak tahun 1987 di bawah yayasan Pusat Studi Pengembangan Islam Indonesia. Kini, yayasan tersebut telah berganti nama menjadi Yayasan Pusat Studi Pengembangan Islam Amaliah Indonesia (YPSPIAI).
UNIDA beralamat di Jl. Tol Ciawi No1, Ciawi-Bogor, Jawa Barat, Indonesia. Saat ini UNIDA membuka 7 fakultas dengan total kurang lebih 16 program studi. Program studi tersebut mulai dari program Sarjana sampai program Doktor. Ke tujuh fakultas tersebut yakni:
– Fakultas Pertanian
– Fakultas Ilmu Pangan Halal
– Fakultas Ekonomi
– Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik
– Fakultas Ilmu Hukum
– Fakultas Ekonomi Islam
– Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan
Tertarik kuliah di UNIDA? Untuk informasi lebih lengkapnya, kalian bisa datang ke lokasi kampus yang tertera di atas. Selain itu, bisa juga mengunjungi website resmi dari UNIDA yakni https://unida.ac.id/
4. Universitas Terbuka (UT) Bogor
Universitas di Bogor yang sangat direkomendasikan ke empat yakni ada Universitas Terbuka (UT). UT merupakan Perguruan Tinggi Negeri ke-45 di Indonesia yang terletak di Bogor. Universitas ini berdiri sejak tahun 1984 sesuai dengan Keputusan Presiden RI Nomor 41 Tahun 1984.
UT menyelenggarakan pendidikan tinggi secara terbuka dan jarak jauh. Setiap orang yang lulus SMA/SMK/MA atau sederajat dapat menjadi Mahasiswa UT tanpa ada pembatasan tahun ijazah, usia, dan lamanya studi. Hal ini, sesuai dari namanya yakni “Terbuka”.
UT Bogor beralamat di Jl. Sholeh Iskandar No.234, Kedungbadak, Kec. Tanah Sereal, Kota Bogor, Jawa Barat. Saat ini UT memiliki 4 fakultas dengan total kurang lebih 38 program studi. Program studi tersebut mulai dari program Diploma sampai program Doktor. Ke empat fakultas tersebut yakni:
– Fakultas Hukum, Ilmu Sosial dan Ilmu Politik
– Fakultas Ekonomi
– Fakultas Sains dan Teknologi
– Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan
Tertarik kuliah di UT? Untuk informasi lebih lengkapnya, kalian bisa datang ke lokasi kampus yang tertera di atas. Selain itu, bisa juga mengunjungi website resmi dari UT yakni https://www.ut.ac.id/.
Baca juga: Kampus yang Cepat Dapat Kerja? Simak 10 Kampus Swasta ini
5. Universitas BSI (Bina Sarana Informatika)
Universitas di Bogor yang sangat direkomendasikan ke lima yakni ada Universitas BSI (Bina Sarana Informatika). Sudah 33 tahun Universitas BSI berkiprah di dunia pendidikan demi mencerdaskan anak bangsa. Ribuan mahasiswa telah lulus di Universitas BSI, dan tidak sedikit dari mereka telah mencapai kesuksesannya masing-masing.
Universitas yang terkenal dengan tagline Kuliah…? BSI Aja!! ini memiliki kurang lebih 30 kampus yang tersebar di seluruh indonesia. Dengan kampus yang tersebar di seluruh Indonesia membuat kalian bisa memilih lokasi kuliah di kota terdekat dengan kalian. Dari ke tiga puluh kampus tersebut dua diantaranya terletak di Bogor.
Pertama yakni UBSI Kampus Bogor yang berlokasi di Jl. Merdeka No.168, RT.01/RW.05, Ciwaringin, Kecamatan Bogor Tengah, Kota Bogor, Jawa Barat.
Kemudian, yang ke dua UBSI Kampus Cilebut yang berlokasi di Jl. Raya Cilebut No.3a, RT.01/RW.04, RTO1 RW04, Kec. Tanah Sereal, Kota Bogor, Jawa Barat.
Universitas BSI ini seluruhnya mempunyai 3 fakultas dengan total kurang lebih 22 program studi. Ke tiga fakultas tersebut yakni:
– Fakultas Teknik dan Informatika
– Fakultas Ekonomi dan Bisnis
– Fakultas Komunikasi dan Bahasa
Namun, Program studi yang tersedia di kedua kampus Universitas BSI di Bogor ini ada 3. Ke tiga program studi tersebut yakni:
– Sistem Informasi (D3)
– Sistem Informasi Akuntansi (D3)
– Sistem Informasi (Diploma+Sarjana)
Tertarik kuliah di Universitas BSI? Untuk informasi lebih lengkapnya, kalian bisa datang ke lokasi kampus yang tertera di atas. Selain itu, bisa juga mengunjungi website resmi dari Universitas BSI yakni http://www.bsi.ac.id/
6. Universitas Ibn Khaldun (UIKA) Bogor
Universitas di Bogor yang sangat direkomendasikan ke enam yakni ada Universitas Ibn Khaldun (UIKA). UIKA merupakan salah satu kampus islam di Bogor yang berdiri sejak 1961 di bawah Yayasan Ibn Chaldun Jakarta. Para tokoh ulama pun ikut dalam berdirinya Universitas ini, salah satunya adalah K.H. Sholeh Iskandar.
UIKA ini beralamat di Jl. Sholeh Iskandar Km.2 Kota Bogor, Jawa Barat. Saat ini UIKA memiliki 6 fakultas dengan total kurang lebih 22 program studi. Program studi tersebut mencangkup sampai program magister atau pascasarjana. Ke enam fakultas tersebut yakni:
– Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan
– Fakultas Hukum
– Fakultas Ekonomi dan Bisnis
– Fakultas Agama Islam
– Fakultas Teknik dan Sains
– Fakultas Ilmu Kesehatan
Tertarik kuliah di UIKA? Untuk informasi lebih lengkapnya, kalian bisa datang ke lokasi kampus yang tertera di atas. Selain itu, bisa juga mengunjungi website resmi dari UIKA yakni https://uika-bogor.ac.id/.
Baca juga: 10 Rekomendasi Kampus Swasta Terbaik Buat Generasi Milenial!
7. Universitas Nusa Bangsa (UNB)
Universitas di Bogor yang sangat direkomendasikan terakhir yakni ada Universitas Nusa Bangsa (UNB). UNB telah berdiri sejak tahun 1987 di bawah Yayasan Pengembangan Keterampilan dan Mutu Kehidupan (YPKMK) Nusantara yang berkedudukan di Jakarta. Universitas ini berlokasi di JL. KH Sholeh Iskandar KM.4, Tanah Sareal, Kota Bogor, Jawa Barat.
Saat ini UNB memiliki 4 fakultas dengan total kurang lebih 9 program studi. Program studi tersebut mulai dari program Diploma sampai program Pascasarjana. ke empat fakultas tersebut yakni:
– Fakultas Pertanian
– Fakultas Ekonomi dan Bisnis
– Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam
– Fakultas Kehutanan
Tertarik kuliah di UNB? Untuk informasi lebih lengkapnya, kalian bisa datang ke lokasi kampus yang tertera di atas. Selain itu, bisa juga mengunjungi website resmi dari UNB yakni https://unb.ac.id/.
Nah, itulah 7 Universitas di Bogor paling direkomendasikan yang bisa kalian jadikan sebagai referensi kalian untuk melanjutkan pendidikan. Semoga bermanfaat!! Untuk mendapatkan informasi menarik dan bermanfaat lainnya, kalian bisa terus mengunjungi Bintang Sekolah Indonesia. Tetap semangat ya Sobat Bintang!
Makasih informasinya bisa buat referensi
Terimakasih min, bisa jadi referensi nih yg mau kuliah daerah bogor
Wow ada kampus ubsi bogor 👍
Wahhh UBSI Bogor masuk 7 Universitas Yg di rekomendasi in.. akses transportasi nya juga gampang ini kalau naik KRL
Jadi tau banyak tempat referensi kuliahnya yg hits di Bogor.. 😍
Makasih infonyaaa…bisa buat referensiii
bogor kota hujan,enaken keknya kalo kuliah di sana😍😍
BSI Kampus yang terjangkau
Kampus UBSI Kampus yg terjangkau
Aku share ya min link nya, buat referensi
Boleh kak ehehe
Nice Refrensi 😊
Nice Refrensi Minsaaayy 😊
Alhamdulillah, terimakasih kembali semua telah berkunjung di website Bintang Sekolah Indonesia 🙂
Thanks min info nya..
wah makasih loh infonya, lumayan dapet rekomendasi 7 univ di bogor
Kampus gue salah satunya….hahahaha😍
wah bisa jadi referensi buat lanjut kuliah
wah bisa jadi referensi buat lanjut kuliah…
wah bisa jadi referensi buat lanjut kuliah di Bogor..
Udah gelombang berapa nih pendaftarannya?
Selain banyak kampus kota bogor juga bagus ,😍
Kampusku ikut juga ternyata 😍
Boleh jadi beberapa referensi kampus buat kuliah di Bogor nih